Ide Beranda Rumah Minimalis Modern Terbaru dan Terbaik 2020

Memiliki beranda besar memang menjadi kebanggaan tersendiri bagi beberapa orang. Tetapi, bukan berarti Anda tidak bisa menciptakan beranda cantik pada rumah minimalis. Disini Anda hanya perlu menyisakan 2 – 3 meter lahan pada bagian depan rumah, Anda pun sudah bisa mendapatkan area untuk beranda rumah minimalis. Beranda rumah ini bisa anda implementasikan kepada hunian anda. Belum punya rumah? Yuk cek https://www.baleagung.com. Selanjutnya, silahkan desain beranda tersebut agar tampak sama indahnya dengan desain rumahmu.
Bingung untuk mendesainnya? Tak perlu khawatir, kami punya beberapa ide beranda rumah cantik yang bisa Anda contek. Simak disini, yuk!
Ide Beranda Rumah Minimalis Modern Terbaru dan Terbaik 2020
Beranda Rumah On Budget
Punya budget pas – pasan? Contoh beranda rumah on budget ini pas banget untukmu. Dimana ada sebuah karpet berwarna coklat yang bisa dijadikan sebagai pemanis lantai. Selain itu, Anda juga bisa meletakkan tempat duduk yang dilengkapi dengan bantalan empuk dan pot – pot tanaman untuk menghidupkan suasana. Untuk ide beranda berikut ini Anda tak perlu meja sebab desainnya lebih fokus untuk bersantai secara praktis.
Beranda dengan Tempat Duduk Cantik
Ide beranda yang selanjutnya ini lebih fokus pada konsep space saving yang efisien. Di sekitar beranda tampak adanya tempat duduk cantik yang dirancang dalam bentuk huruf “L”, dan diletakkan berdampingan dengan dinding kayu. Jangan lupa, pasangkan juga rak gantung di dekatnya. Selain itu, Anda juga bisa meletakkan meja teras minimalis yang dibuat dari batang pohon untuk dijadikan sebagai pusat perhatian dari beranda hemat ruang ini.
Beranda yang Homey
Ingin memiliki ruang outdoor cantik dan nyaman? Wujudkan lewat beranda yang homey satu ini. Pilih furniture dari rotan atau bambu untuk menghidupkan suasana. Anda juga bisa menambahkan dudukan busa yang empuk dan bermotif bunga cantik. Untuk membuatnya lebih menarik, letakkan pula lampu meja, lukisan atau tanaman hias monstera.
Beranda dengan Kursi Ayun
Kursi ayun bisa menjadi solusi untuk hadirkan beranda yang menawan dan mewah. Banyak pilihan model ayunan yang bisa diaplikasikan pada beranda rumah minimalis. Disarankan agar Anda memilih kursi ayun panjang berwarna kuning dan digantungkan dengan rantai besi yang kuat. Tambahkan dekorasi berupa bantalan sofa berwarna kontras untuk menyeimbangkan penampilannya.
Nah, itu dia ide beranda rumah minimalis modern terbaru dan terbaik 2020. Semoga informasinya bermanfaat.